20 Cara Memutihkan Bola Mata Secara Alami
Bola Mata Putih
Memiliki bola mata yang putih berpadu dengan hitam sangatlah elok, selain menambah pesona diri, juga sebagai indikasi kondisi tubuh seseorang. Ketika mata anda berwarna merah atau kuning, maka penampilan akan kurang menarik. Di samping itu, mata merah atau kekuningan menjadi menjadi indikasi kondisi kesehatan seseorang, seperti lelah, stres, sedih, alergi, kelainan mata glaukoma, kelainan hati, ciri ciri liver rusak dan ganguan kesehatan lainnya.
Kontruksi mata terdiri dari bagian bola mata berwarna putih dan bola mata berwarna hitam. Di Indonesia, hampir seluruh penduduknya memiliki bola putih dan tengah berwarna mata hitam dan coklat, selain kuda warna itu, jarang sekali dijumpai. Akan terjadi penduduk negara lain, mereka memiliki bola mata berwarna biru, coklat, kuning, hitam atau warna campuran yang lain.
Idealnya mata sehat adalah mata berwarna putih dan terlihat bersih. Jika mata merah atau kuning, maka akan merusak penampilan.
Kali ini Kiat Jitu akan memberikan tips cara memutihkan bola mata sehingga mata tampak bersih dan jernih. Cara ini aman, karena yang anda lakukan dengan cara alami dan sehat
Konsumsi Wortel Secara Teratur
Untuk menjaga kesehatan mata, mengkonsumsi wortel secara teratur adalah pilihan yang tepat. Vitamin A dan C adalah sumber kebutuhan dasar mata. Manfaat vitamin A dan Vitamin C pada mata bisa menghilangkan zat asing yang menumpuk dalam bagian putih mata. Selain itu, wortel termasuk salah satu sayuran yang bisa membantu mata terlihat lebih cerah dan sehat secara alami. Dalam wortel terdapat kandungan vitamin A super tinggi, sehingga sangat baik untuk kesehatan mata dan juga dapat anda gunakan untuk mengobati mata minus secara alami.
Kompres dengan Air Dingin
Biasanya mengompres mata dengan air dingin untuk menghilangkan bengkak yang terdapat pada sekitar mata. Namun, mengompres mata juga bisa membuat putih mata menjadi lebih cerah dan terlihat jernih. Adanya rangsangan air dingin pada mata dapat membuat bagian mata menjadi lebih segar dan warna juga lebih cerah.
Caranya:
- Siapkan mangkuk yang telah berisi air dingin atau air yang sudah tercampur dengan es batu.
- Kemudian celupkan kain bersih dan lembut ke dalam air hingga terserap.
- Kemudian angkat dan peras hingga endapan airnya tidak terlalu banyak.
- Kemudian tempelkan pada mata. Ambil posisi tidur ketika anda mengompres mata, agar mata menjadi lebih nyaman.
Hindari Sumber Iritasi
Warna putih pada mata bisa berubah menjadi kemerahan atau agak kuning penyebabnya adalah iritasi. Iritasi pada mata bisa terjadi karena terkena debu kendaraan, debu dari udara, serbuk sari bunga, asap rokok dan lain sebagainya. Jika Anda sudah mengetahui apa yang menjadi penyebab iritasi pada mata anda, maka hindari sumber iritasi tersebut. Ini cara yang paling alami untuk menjaga agar mata tidak terkena alergi.
Gunakan Obat Tetes Mata
Obat tetes mata tercipta untuk mengatasi masalah mata, fungsinya adalah untuk menghilangkan iritasi mata sehingga mata menjadi tidak perih dan pedih. Tanda terjadinya Iritasi mata tandanya adalah bagian mata yang berwarna merah atau kurang cerah.
Ketika anda mengalami iritasi pada mata, Anda bisa menggunakan obat tetes mata untuk mengatasinya. Cukup berikan beberapa tetes obat mata dan ikuti aturan pakai yang ada dalam kemasan atau label. Tetesilah mata berapa tetes, setelah itu pejamkan mata dan berikan waktu untuk mata agar bisa istirahat. Setelah itu buka mata Anda, maka warna putih mata menjadi lebih cerah dari sebelumnya. Perlu anda ingat bahwa jangan sering-sering menggunakan obat tetes mata, hal ini untuk menghindari efek samping. Manfaat lain dari obat tetes mata adalah untuk menghilangkan lemak di mata dan menghilangkan mata bintitan.
Hindari Terkena Sinar Matahari Langsung
Sinar matahari secara langsung bukan hanya merusak warna kulit, tapi juga dapat menyebabkan kerusakan pada warna mata. Sinar matahari secara langsung pada mata dapat menyebabkan bagian putih mata menjadi kemerahan atau kecoklatan, hal ini membuat mata tidak cerah lagi, dan ini berbahaya pada mata. Cara alami untuk mengatasi hal semacam ini adalah hindari terlalu sering melihat matahari secara langsung.
Jadi, untuk menghindari hal yang tidak baik pada mata, gunakan kacamata ketika Anda keluar rumah pada saat cuaca panas agar terhindar dari UVA dan UVB. Jika perlu gunakan topi pelindung agar mata tidak terlalu silau.
Batasi Asupan Lemak dan Gula
Tubuh kita memang sangat membutuhkan Asupan lemak dan gula memang untuk menjalankan berbagai fungsi organ. Namun, mengkonsumsi lemak dan gula secara berlebihan bisa menjadi racun bagi tubuh. Racun yang terdapat pada tubuh akan diserap oleh organ hati kemudian dikirim ke ginjal lalu oleh ginjal akan dikeluarkan bersamaan dengan urin.
Ketika hati harus bekerja keras karena terlalu banyak racun dalam tubuh yang harus keluar, maka hati tidak bisa bekerja dengan optimal. Reaksi ketidak optimalan hati akan tampak melalui putih mata menjadi kuning atau merah. Agar hati tetap optimal dan racun dalam tubuh hilang, Batasi asupan lemak dan gula dalam menu makanan sehari-hari, terutama lagi hindari makanan cepat saji atau makanan dan minuman kemasan.
Banyak minum air putih
Air mineral atau air putih yang cukup sangat baik untuk menjaga kesehatan mata. Dehidrasi atau kurang cairan akan menyebabkan warna putih mata menjadi tidak cerah dan mata terlihat sangat layu. Cairan tubuh yang terpenuhi akan sampai ke bagian mata, sehingga mata lebih sehat dan cerah. Penuhi kebutuhan cairan tubuh anda sehari-hari dengan meminum sebanyak 8 sampai 10 gelas per hari.
Batasi Minuman Kafein dan Bersoda
Mata berwarna kuning dan merah Salah satu penyebabnya adalah kurangnya cairan dalam tubuh. Orang yang sering kekurangan cairan dalam tubuh biasanya ada pada orang yang sering mengkonsumsi kafein dan minuman bersoda secara berlebihan. Anda meminum minuman yang mengandung kafein seperti teh atau kopi, tidak masalah, tapi jangan lupa, perbanyak minum air putih, kalau bisa anda meminum minuman berkafein cukup 1 gelas sehari. Untuk minuman bersoda sebaiknya tidak perlu anda minum.
Kenapa minuman Kafaein dan bersoda tidak direkomendasikan?
Karena keduanya bisa membuat rasa haus berlebihan, dan keduanya memiliki sifat menyerap cairan, sehingga cairan dalam tubuh anda akan terserap oleh kedua minuman tersebut sehingga Anda kekurangan minum, maka hal ini akan membuat kondisi kesehatan mata juga tidak bagus
![]() |
20 Cara Memutihkan Bola Mata Secara Alami. Gambar cekaja |
Biasakan Melatih Otot Mata
Untuk membuat mata selalu cerah dan putih, maka menjaga kesehatan otot mata dengan cara melatih otot mata sangatlah penting. Dengan Olahraga mata guna melatih otot mata, akan akan membantu lensa mata bekerja secara optimal. Bagi anda yang memiliki mata minus atau mata plus yang setiap hari harus menggunakan kacamata, melatih otot mata ini sangatlah berguna.
Untuk melakukan olahraga mata Anda, caranya cukup mudah, akan tetapi dampaknya cukup efisien.
Caranya:
- Ambillah posisi duduk yang rileks dan nyaman
- pandanglah ke depan ke arah yang paling jauh. (silahkan anda lakukan di ruangan terbuka atau lantai atas)
- Kemudian cobalah menutup mata satu persatu secara bergantikan selama 10 detik.
- Lakukan latihan ini secara berulang-ulang, maka mata Anda akan terlihat segar.
![]() |
Bola Mata indah Secara Alami |
Pijatan Ringan dengan Handuk Panas dan Dingin
Mata lelah akan membuat mata Anda terlihat sangat merah, nah, untuk mengatasinya, cobalah pijat mata anda dengan menggunakan handuk.
Caranya:
- Masukkan handuk ke dalam air panas dan air dingin.
- Kemudian peras handuk hingga yang tersisa adalah rasa hangat dan rasa dingin pada handuk. Lalu letakkan handuk panas dan dingin secara bergantian.
- beri pijatan pada bagian alis dengan lembut hingga mendekati bagian kelopak mata.
- Lakukan selama beberapa kali dan mata Anda akan terasa sangat segar.
Biasakan Mencuci Mata
Di sekitar kita banyak partikel kecil yang tak kasat mata yang bisa saja masuk ke mata. Memiliki kebiasaan membersihkan mata dengan mencuci mata sangat penting guna menjaga agar mata tetap cerah. di samping itu, manfaat dari Mencuci mata bisa mencegah berbagai penyakit mata seperti terpapar virus dan bakteri, iritasi mata serta membuat mata menjadi lebih cerah. Mata yang sering berair dan belekan itu karena mata yang kotor.
Tips mencuci mata:
- Siapkkan 1 gelas air dan beri 1 sendok teh garam yang jernih dan bersih.
- Kemudian cuci mata anda dengan cara memasukkan mata ke dalam air dan berkedip selama beberapa kali di dalam air tersebut.
- Perlu anda perhatikan, Gunakan air yang bersih untuk mencuci mata anda, bahkan, jika perlu, rebus terlebih dahulu airnya.
- Jika memang Anda tidak memiliki garam khusus yang bersih, anda bisa menggunakan daun sirih sebagai alternatif, akan tetapi untuk penggunaan daun sirih,Anda harus merebusnya terlebih dahulu.
Konsumsi Makanan yang Mengandung Vitamin
Untuk menjaga kesehatan mata agar selalu tetap prima dan jernih maka mengkonsumsi Vitamin adalah aksi yang sangat penting. Dengan kekurangan vitamin maka efek efek yang timbul pada mata sama seperti orang yang kekurangan nutrisi. Gangguan mata akan menjangkit bagi siapa saja yang kekurangan vitamin, baik itu anak-anak ataupun orang tua
Berikut ini jenis vitamin yang penting untuk mata beserta contoh makanannya:
- Vitamin A: kandungan yang terdapat dalam vitamin A adalah beta karoten, lutein dan zeaxantin, fungsinya adalah melindungi lapisan makula mata. Jenis makanan yang banyak mengandung vitamin A adalah wortel, pepaya, mangga dan buah persik.
- Vitamin C: kandungan yang terdapat dalam vitamin C bisa menjadi sumber antioksidan untuk mata. Jenis makanan yang banyak mengandung vitamin C seperti buah jeruk, apel, stroberi dan anggur.
- Vitamin E: kandungan yang terdapat dalam vitamin E mengandung antioksidan yang sangat baik untuk mencegah katarak dan penyakit degenerasi makula. Jenis makanan yang banyak mengandung vitamin E seperti minyak biji bunga matahari, sereal, almond, kacang tanah dan kacang garbanzo.
Kompres dengan Mentimun
Untuk mengatasi kelelahan dan iritasi mata anda bisa menggunakan timun atau Mentimun. Selain itu, Timun atau mentimun juga bisa anda gunakan untuk menghilangkan kantung mata. Kandungan enzim dan air alami yang terdapat pada mentimun bisa membuat mata menjadi sangat santai. Jika Anda ingin memanfaatkan khasiat mentimun ini, sebaiknya pilih mentimun yang masih dingin.
Caranya adalah:
- Potong dan iris buah mentimun dengan irisan yang secukupnya.
- Kemudian letakkan irisan timun tersebut pada bagian mata dengan posisi terpejam.
- Biarkan hal ini selama 20 menit atau ketika mentimun sudah menjadi hangat.
- Cara ini sangat penting, karena memberikan manfaat mata menjadi rileks.
Kompres Mata dengan Kantong Teh Celup
Kantong teh celup yang biasa anda konsumsi bisa anda manfaatkan untuk mengompres mata. Kandungan bahan alami yang terdapat pada teh celup seperti flavonoid akan membuat mata menjadi lebih santai.
Manfaat yang akan anda dapatkan dengan menggunakan Bahan ini adalah berkurangnya resiko peradangan mata akibat infeksi dari virus atau bakteri pada mata.
Caranya adalah:
- Sisa kantong teh celup yang sudah anda gunakan simpan dalam lemari es selama 30 menit.
- Gunakan kantong teh celup tersebut untuk mengompres kedua mata anda.
- Diamkan selama 15 menit dan kemudian bersihkan dengan tisu atau handuk.
Kompres dengan Minyak Lavender
Untuk membuat mata terasa rileks dan santai, menggunakan Minyak esensial yang mengandung aroma lavender adalah pilihan yang tepat. Dengan menggunakan Lavender maka akan mengurangi rasa tegang yang sering menyebabkan mata merah dan kuning.
Caranya adalah:
- Campurkan beberapa tetes minyak lavender ke dalam mangkuk berisi air dingin.
- Aduk hingga tercampur rata.
- Kemudian celupkan kapas atau handuk (tisu juga bisa) hingga menyerap air.
- Lalu pada kedua mata Anda. Aroma lavender akan membantu Anda lebih santai.
Kompres dengan Susu Dingin
Dalam susu dingin terdapat rahasia yang baik untuk mata yang jarang orang tahu. Dengan menggunakan susu dingin maka mata lelah menjadi sangat segar. Khasiat Susu dingin pada mata dapat memberikan efek menenangkan.
Silahkan Anda praktekkan metode ini, caranya adalah:
- Siapkan satu cangkir kecil susu putih yang dingin.
- Kemudian masukkan beberapa kapas atau tisu ke dalam susu
- ketika susu sudah mulai diserap secara sempurna, angkat dan letakkan pada mata
- Diamkan selama beberapa saat.
- Setelah itu bersihkan dengan air dingin maka mata Anda sudah kembali segar.
Kompres dengan Stroberi
Caranya adalah:
- Potong stroberi menjadi beberapa bagian.
- Lalu letakkan beberapa potongan tersebut pada bagian kelopak mata Anda.
- Jika anda merasa perlu, anda juga bisa meletakkan beberapa potongan stroberi di bagian sekitar mata.
- Biarkan selama 15 menit, atau hingga rasa dingin stroberi sudah hilang.
- Lalu bersihkan mata dengan air dingin. dalam waktu singkat Mata Anda akan kembali segar.
Kompres dengan Daun Mint, Madu dan Minyak Almond
Caranya adalah:
- Ambil beberapa helai daun mint segar kemudian hancurkan hingga menjadi lembut.
- Setelah itu campurkan dengan satu sendok teh madu dan minyak almond.
- Setelah semua bahan tercampur kemudian kompreskan pada bagian kelopak mata secara langsung.
- Lakukan selama kurang lebih 10 menit kemudian bersihkan mata dengan air dingin.
- Perlu anda ketahui, jangan sampai campuran bahan ini masuk ke bagian mata dalam walaupun hanya sedikit, karena akan terasa sangat perih.